PANGKALPNANG.SKT.COM – Lembaga Pemasyarakatan (Lapaz) kelas IIA Kota Pangkalpinang terus memberikan apresiasi bagi Petugas berkinerja terbaik yang mampu memberikan motivasi dan inspirasi bagi seluruh Petugas agar terpacu memberikan yang terbaik untuk melaksanakan tugas dan fungsi dalam pelayanan prima.
Hal ini ditandai dengan pemberian penghargaan kepada petugas Lapas Teladan Triwulan II di Lapaz Tua Tunu kelas IIA yang diberikan langsung oleh Kepala Lapas Pangkalpinang, Badarudin saat kegiatan apel pagi di halaman depan Lapas Pangkalpinang.
Ia berpesan supaya seluruh jajaran dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan penuh tanggungjawab.
“Penghargaan Petugas teladan untuk triwulan dua ini diberikan kepada Dimas Indra Pradana, Petugas regu jaga”. sebutnya. Rabu (22/5/24).
Penghargaan ini merupakan langkah nyata dalam mewujudkan Zona Integritas di lingkungan Lapas Pangkalpinang, Petugas teladan diharapkan berkontribusi positif bagi rekan Petugas dan masyarakat.
“Bagi seluruh Petugas, kami berharap terus berlomba dalam memberikan yang terbaik, menjaga solidaritas dan kerjasama antar Petugas dalam mencapai tujuan bersama”. harap Badarudin.
Sementara itu, Kepala Subbagian Tata Usaha, Novriadi, mengatakan sebelumnya pada triwulan satu pegawai teladan yang terpilih yaitu Suryanto, juga dari anggota regu jaga.
Ia juga menekankan pentingnya disiplin dan tanggungjawab dalam menjalankan tugas sehari-hari. Petugas yang terpilih telah menunjukan kinerja dan dedikasi yang tinggi dalam kedisiplinan, Integritas dan kinerja terbaik.
“Piagam ini diberikan sebagai bentuk apresiasi dan motivasi. Bekerjalah dengan ikhlas, cerdas dan tuntas”. tutupnya.(Red)