Kejari Basel Adakan Lomba Cerdas Cermat Antar SMA. Sekda Basel : Ini Salah Satu Upaya Dalam Membangun 4 Pilar Kebangsaan

SKT.com Basel ||| Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bangka Selatan, Eddy Supriadi mengapresiasi lomba cerdas cermat tingkat SMA yang digelar Kejaksaan Negeri (Kejari) Bangka Selatan di aula R. Soeprapto Kejari Bangka Selatan. Rabu (15/7/23).
“Lomba cerdas cermat yang dilaksanakan Kejari merupakan salah satu upaya dalam membangun 4 pilar kebangsaan yakni Bhinneka Tunggal Ika, NKRI, Pancasila dan UUD 1945”, ucapnya.
Kegiatan ini merupakan momentum dan upaya dari pihak kejaksaan untuk menanamkan nilai-nilai pancasila, mengetahui pemahaman tentang UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.
” Kedepannya kegiatan lomba cerdas cermat bukan hanya untuk kalangan pelajar SMA, tetapi juga bisa dari kalangan pelajar SD dan SMP, sehingga dapat mengedukasi para pelajar dengan kegiatan seperti ini”, jelas Edy.
Dengan kegiatan ini pelajar kita dapat meningkatkan pengetahuan tentang 4 pilar kebangsaan itu menjadi lebih baik lagi.
“Kegiatan seperti ini menjadi inspirasi untuk Pemkab Basel dalam memantapkan 4 pilar kebangsaan tersebut, untuk itu dinas pendidikan Kabupaten Basel akan didorong untuk menyelenggarakan kegiatan lomba seperti ini”, ungkapnya.
Sambungnya, hal yang positif, dan kami apresiasi kepada pihak kejaksaan atas inisiasi dalam membangun fundamental kebangsaan kita.||| IR/*
Editur : $
Berita Lainnya..  Dindikbud Bangka Selatan Usulkan ASN Guru SD dan SMP Naik Pangkat

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *